16 Desember 2019

Makhraj Syafatain Lengkap

Makhraj Syafatain Lengkap -

Bibir juga merupakan salah satu dari anggota tubuh yang menjadi makhraj (tempat keluar) huruf hijaiah. Bibir dalam bahasa Arab berarti syafah. Seringkali disebut as-Syafataan atau as-Syafatain (dua bibir).

Berapa banyak huruf yang tempat keluar (makhraj) nya melalui bibir? Setidaknya ada 4 huruf yang makhraj nya berada di syafatain. Keempat huruf tersebut adalah sebagai berikut :

ب ، م ، و ، ف

Dari keempat huruf di atas, beberapa huruf memiliki makhraj yang sama dan huruf lainnya tidak sama. Anggota tubuh bibir atau as-Syafatain memiliki 2 makhraj. Makhraj pertama ditempati satu huruf. Sedangkan makhraj kedua terdapat 3 huruf.

imagesource:celikquran.com

Batn Syafah

Makhraj pertama yang ada di syafah atau bibir adalah batn syafah. Batn Syafah sering diartikan sebagai perut bibir. Huruf yang ada di makhraj ini adalah huruf fa (ف).

Tempat keluar atau cara membaca huruf ini adalah dengan menempelkan perut bibir bagian bawah dengan ujung gigi seri atas, sebagaimana yang ada di matan jazari sebagai berikut ini :

 وَمِـنْ بَـطْـنِ الشَّـفَـهْ فَالْفَـا مَـعَ أطْـرافِ الثَّنَايَـا  الْمُشْرِفَـهْ
"dan dari perut bibir terdapat huruf fa dengan persentuhan ujung gigi seri atas"

Syafatain

Makhraj kedua yang ada di syafah atau bibir adalah syafatain (dua bibir). Artinya saat mengucapkan nya, kedua bibir ikut bergerak. Huruf-huruf yang keluar dari makhraj ini ada 3 huruf yaitu wawu, ba, dan mim. Sebagaimana yang disebutkan dalam matan jazari berikut ini :

لِلشَّفَتَـيْـنِ الْـــوَاوُ بَـــاءٌ مِـيْــمُ
"dari dua bibir keluar wawu, ba, mim"

Cara membaca huruf ba dan mim adalah dengan menekan kedua bibir. Sedangkan cara membaca huruf wawu adalah dengan mengumpulkan atau memonyongkan kedua bibir.
Comments

KOMENTARMU ADALAH DOAMU!
-
-
NB : Admin tdk dpt balas komentar karna error. Silahkan chat via ikon FB Messenger di pojok kanan bawah atau email ke yatlunahuhaq[at]gmail[dot]com untuk fast respon
EmoticonEmoticon