Contoh Ikhfa Syafawi Juz 29 Lengkap
Contoh Ikhfa Syafawi Juz 29 Lengkap -
Dalam kategori "Contoh", penulis akan memaparkan atau memberikan contoh-contoh mengenai hukum bacaan atau uraian tajwid suatu ayat. Kali ini adalah contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi. Para pembaca juga bisa request contoh hukum bacaan.Dalam contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi kali ini, merupakan juz lanjutan setelah juz 30. Artinya kita lanjutkan hukum bacaan Ikhfa Syafawi yang ada di juz 29 atau dimulai dari surat al-Mulk hingga surat al-Mursalat. Artikel ini dibuat atas request para pembaca.
Hukum bacaan Ikhfa Syafawi adalah apabila ada mim sukun bertemu dengan huruf ba (ب). Cara membacanya adalah dengan menyamarkan suara mim sukun ketika bertemu huruf ba dan disertai dengan suara dengung.
Contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi tidak begitu banyak dibanding hukum bacaan lainnya dalam bab Mim Sukun. Begitu pula contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi yang ada di Juz 29, penulis temukan ada 8 contoh saja.
Berikut contoh hukum bacaan Ikhfa Syafawi dalam Juz 29 Lengkap nama surat dan nomor ayatnya. Kata berwarna merah dalam ayat adalah kata yang mengandung hukum bacaan Ikhfa Syafawi. Perhatikan contoh-contoh ini :
1. QS Al-Mulk ayat 12 (mim sukun bertemu ba')
إِنَّ الَّذِينَ يَخْشَوْنَ رَبَّهُمْ بِالْغَيْبِ لَهُمْ مَغْفِرَةٌ وَأَجْرٌ كَبِيرٌ
2. QS Al-Mulk ayat 27 (mim sukun bertemu ba')
فَلَمَّا رَأَوْهُ زُلْفَةً سِيئَتْ وُجُوهُ الَّذِينَ كَفَرُوا وَقِيلَ هَٰذَا الَّذِي كُنْتُمْ بِهِ تَدَّعُونَ
3. QS Al-Mulk ayat 30 (mim sukun bertemu ba')
قُلْ أَرَأَيْتُمْ إِنْ أَصْبَحَ مَاؤُكُمْ غَوْرًا فَمَنْ يَأْتِيكُمْ بِمَاءٍ مَعِينٍ
4. QS Al-Qalam ayat 40 (mim sukun bertemu ba')
سَلْهُمْ أَيُّهُمْ بِذَٰلِكَ زَعِيمٌ
5. QS Al-Ma'arij ayat 33 (mim sukun bertemu ba')
وَالَّذِينَ هُمْ بِشَهَادَاتِهِمْ قَائِمُونَ
6. QS Nuh ayat 12 (mim sukun bertemu ba')
وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لَكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لَكُمْ أَنْهَارًا
7. QS Al-Insan ayat 12 (mim sukun bertemu ba')
وَجَزَاهُمْ بِمَا صَبَرُوا جَنَّةً وَحَرِيرًا
8. QS Al-Insan ayat 15 (mim sukun bertemu ba')
وَيُطَافُ عَلَيْهِمْ بِآنِيَةٍ مِنْ فِضَّةٍ وَأَكْوَابٍ كَانَتْ قَوَارِيرَا
Demikian artikel berjudul "Contoh Ikhfa Syafawi Juz 29 Lengkap". Untuk contoh-contoh hukum bacaan lain, dapat Anda cari di blog ini atau di kategori Contoh atau klik di sini. Para pembaca juga bisa request contoh hukum bacaan yang lain dengan cara berkomentar, sebagaimana artikel ini juga hasil request para pembaca.